Peraturan Akademik Tahun Pelajaran 2016/2017

cover-peraturan-akademik-depanPuji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala limpahan rahmat dan karunia-Nya sehingga Buku Peraturan  Akademik UPTD SMA Negeri 1 Pare tahun pelajaran 2016/2017 dapat diselesaikan.

Peraturan akademik adalah seperangkat aturan yang harus dipatuhi dan dilaksanakan oleh semua komponen sekolah yang terkait dalam pelaksanaan rencana kerja sekolah bidang kurikulum dan kegiatan pembelajaran yang disusun untuk satu tahun pelajaran.

Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Peraturan Pemerintah (PP) Republik Indonesia Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan mengamanatkan bahwa setiap satuan Pendidikan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah wajib memenuhi Standar Nasional Pendidikan (SNP) yang meliputi standar isi, standar kompetensi lulusan, standar proses, standar pendidik dan tenaga kependidikan, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, standar pembiayaan, dan standar penilaian pendidikan. Upaya memenuhi kebutuhan satuan pendidikan guna mempercepat pemenuhan standar pengelolaan pendidikan, maka SMA Negeri 1 Pare menyusun Peraturan Akademik Tahun pelajaran 2016/2017.

Peraturan Akademik ini berisi tentang persyaratan minimal kehadiran siswa dalam mengikuti pelajaran dan tugas dari guru, ketentuan mengenai ulangan, remedial, ujian, kenaikan kelas, dan kelulusan, ketentuan mengenai hak siswa untuk menggunakan fasilitas belajar, laboratorium, perpustakaan, penggunaan buku pelajaran, buku referensi, dan buku perpustakaan.

Pedoman akademik ini diharapkan dapat memberikan gambaran lebih jelas kepada Kepala Sekolah, siswa, guru, tata usaha, dan masyarakat mengenai pelaksanaan pendidikan di UPTD SMA Negeri 1 Pare.  Tim Penyusun  menyadari bahwa buku peraturan akademik ini masih banyak kekurangan. Karena itu sangat terbuka untuk perbaikan dan penyempurnaan. Untuk itu kritik dan saran dari manapun asalnya akan sangat diharapkan.

Akhirnya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam penyusunan peraturan akademik ini disampaikan terima kasih.

 

Selengkapnya Isi Peraturan Akademik dapat dilihat disini. Peraturan-akademik-2016