Tanggal 1 Oktober diperingati dengan Hari Kesaktian Pancasila. Peringatan ini berkaitan erat dengan peristiwa sejarah yang dikenal sebagai Gerakan 30 September (G30S/PKI). Dalam Sejarah, peristiwa ini adalah upaya perebutan kekuasaan oleh Partai Komunis Indonesia (PKI) yang bertujuan menggantikan ideologi Pancasila dengan ideologi Komunis. Namun, berkat perjuangan TNI dan rakyat Indonesia, kudeta ini berhasil digagalkan. Peristiwa ini menewaskan enam jenderal Angkatan Darat dan satu perwira yang dikenal sebagai Pahlawan Revolusi.
Setelah peristiwa tragis itu, pada tanggal 1 Oktober 1965, Indonesia berhasil memulihkan kembali kendali atas negara dan mempertahankan Pancasila sebagai ideologi negara. Hari kesaktian Pancasila menandai kemenangan ideologi Pancasila atas ancaman ideologi lain yang berusaha merongrong persatuan bangsa. Pancasila terbukti sakti karena mampu menjadi benteng pertahanan dalam menghadapi berbagai tantangan, baik yang berasal dari dalam negeri maupun luar negeri.
Setiap peringatan Hari Kesaktian Pancasila, sebagai generasi bangsa, kita wajib bangga dan meneladani sifat perjuangan para Pahlawan Revolusioner, sehingga seluruh civitas akademik SMA Negeri 1 Pare melakukan upcara bendera yang dibina oleh bapak Drs. Tajuddin Subekti, M.Si. sekaligus pelantikan OSIS Periode 2025/2026. Sebagai warga SMANSA, kita wajib mengamalkan nilai-nilai dasar Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Tak lupa, kami ucapkan selamat kepada Diftar Gema Maulana dan Nasya Rafelia Sastra sebagai pasangan terpilih Ketua OSIS dan Wakil Ketua OSIS Periode 2025/2026. Semoga, kalian dapat menjadi pemimpin yang amanah dan tentunya dalam momentum Hari Kesaktian Pancasila, kalian dapat menjadi pemimpin yang bijaksana dan betanggung jawab sesuai dengan Falsafah Pancasila. Selamat dan Sukses ya…























