Kegiatan “Penanaman, Penaburan Benih dan Panen Serentak” dalam pelaksanaan Program SIKAP (Sekolah Inovatif Ketahanan Pangan) Provinsi Jawa Timur Tahun 2026 

0
42

Bangunan sekolah yang smepit bukan alasan bagi warga SMA Negeri 1 Pare untuk tidak melakukan giat tanam. Siang itu, guru, karyawan, dan perwakilan siswa SMANSA bersemangat melakukan kegiatan tanam-menanam tumbuhan di lingkungan sekolah (Minggu, 25/01/2026).

Program SIAP (Sekolah Inovatif Ketahanan Pangan) dilakukan serentak di seluruh instansi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur dan didampingi dari pusat melalui zoom online. Kegiatan ini menjadi wadah pembelajaran bagi siswa SMANSA dalam giat tanam. Mereka belajar memanfaatkan lahan sempit untuk menaman tanaman yang berfungsi untuk kegiatan dapur sehari-hari, yaitu serai, lengkuas, terong, cabai.

Bahan dan alat yang digunakan sebagai media tanam adalah galon bekas yang berukuran besar, tanah kompos, pupuk, bibit, air, dan cangkul. Tanah dan kompos dicampur, kemudian dimaukkan di media tanam galon bekas, kemudian bibit ditancapkan, dan disiram. Semoga, warga SMANSA dapat menikmati hasil tanam beberapa waktu ke depan ya …